Salah Satu Penulis Lagu ‘Dynamite’ Ungkap Sedang Garap Lagu Baru Untuk BTS

Tahun lalu, BTS (Bangtan Boys) merilis lagu yang terinspirasi dari disko yang akan mengangkat mereka ke level baru superstar, “Dynamite”. Lagu itu sukses merajai banyak chart baik di Korea maupun negara lain. Selain jerih payah member, kesuksesan ini juga tak luput dari partisipasi penulis lirik professional.
David Stewart merupakan salah satu penulis lagu dari “Dynamite”. Dalam sebuah wawancara dengan Rolling Stone, Stewart mengungkapkan bahwa versi paling awal dari “Dynamite” lahir di studio kamar tidur lamanya.
“Aku membuat lagu itu dari kamar tidur di rumah orang tuaku. Aku tidak melakukannya di studio mencolok dengan konsol besar. Ini adalah pembuatan 12 tahun, aku di kamar dan baru saja bekerja,” ungkap David Stewart.
Stewart dan rekan penulis Jessica Agombar mengubah “Dynamite” menjadi “Dynamite” yang dinyanyikan BTS saat ini. “Kami mengubah empat atau lima bagian kecil, beberapa baris mungkin bukan sesuatu yang masuk akal untuk dikatakan BTS,” lanjutnya.
Sekarang lagu BTS lainnya sedang dalam pengerjaan. Pada 6 Januari lalu, Stewart merilis spoiler ini di Twitter. “Baru saja menulis lagu untuk BTS. Itu cukup bagus,” bunyi cuitan Stewart di Twitter.

Comments

Leave a Reply