Ulang Tahun ke 17

Holla semua,balik lagi sama aku Riki Suryo Nugroho. Kali ini aku ingin sedikit bercerita tentang pengalaman ku saat ingin berulang tahun yang ke 17 Tahun.

Yaa,mungkin bagi kebanyakan remaja ulang Tahun ke 17 Tahun adalah ulang Tahun yang spesial. Karena pada usia ke 17 Tahun adalah usia dimana berpindah nya kita dari anak-anak menjadi dewasa.

Oleh karena itu tidak sedikit pula remaja yang merayakan dengan mengadakan party dll.

Tetapi berbeda dengan aku,saat merayakan Ulang Tahun ke 17. Waktu itu,tepatnya Tanggal 1 April 2021 aku mendapat kabar bahwa Tante ku masuk Rumah sakit.

Awalnya aku tidak tahu tante ku itu sakit apa. Setelah mendapat kabar tersebut,aku langsung menuju salah satu Rumah Sakit di Jakarta.

Rasa cemas,khawatir,takut semua tercampur aduk di dalam hati.

Setelah melakukan 2 Jam perjalanan,tiba lah aku di Rumah sakit tersebut.

Sesampai nya disana aku langsung diberi tahu ternyata tante ku menderita penyakit Kanker darah.

Setelah mengetahui penyakit yang di derita tante ku tersebut aku langsung syok dan tidak bisa berkata apa-apa lagi selain berdoa akan ada keajaiban dari Tuhan.

Setelah hampir 3 hari 2 malam aku menginap di rumah sakit. Tibalah tanggal 4 April 2021, itu adalah Tanggal ulang tahun ku yang ke 17.

Aku sangat sedih karena di hari yang spesial itu aku harus melawati nya di rumah sakit dan menjaga tante ku yang terbaring di tempat tidur rumah sakit.

Tetapi aku hanya berdoa saja kepada Tuhan agar tante ku mendapatkan keajaiban dan bisa segera sembuh seperti semula lagi.

Sekian Cerita dari saya,semoga dapat menginspirasi bagi pembaca yaaa

Terima kasih atas Waktunya 🙂


Terbit

dalam

Tags:

Comments

Tinggalkan Balasan