Rekomendasi kuliner di Sumatra Selatan

Kepulauan Sumatra Selatan ini sangat terkenal dengan keindahan alamnya dan Tempat wisata yang ada di Sana bukan hanya wisata saja yang terkenal di Sana tetapi juga dengan berbagai makanan Khas Sumatra Selatan, memilih pulau Sumatra Selatan sebagai tujuan liburan atau wisata adalah keputusan yang tepat.

Nantinya, kalian akan punya banyak kesempatan untuk mencicipi aneka wisata kuliner paling populer dan tentunya tetap murah. Jika kalian belum mengetahui wisata kuliner apa saja di pulau Sumatra Selatan yang patut untuk dicoba, maka simak saja ulasan berikut ini.

1.Model

Makanan Khas Sumatera Selatan ModelNama makanan khas Sumatera Selatan ini memang unik seperti sebuah profesi dalam bidang fashion.Namun, keduanya sama sekali tidak ada hubungannya.

Model merupakan salah satu nama makanan khas di daerah Palembang Sumatera Selatan. Makanan model dibuat dengan beberapa bahan seperti ikan tenggiri, telur, tahu Cina dan juga tepung sagu. Apa yang menarik dari sajian ini adalah adanya kuah udang.

Beberapa bahan yang disebutkan tadi dijadikan adonan, digoreng dan dipotong layaknya tahu. Kemudian disiram dengan kuah tadi dan diberikan tambahan mentimun. Rasa model begitu gurih dan lezat.

2.Mie Celor

Untuk penggemar Mie, sajian ini adalah salah satu yang wajib dicoba saat berada di Sumatera Selatan.Mie Celor memang menjadi makanan khas Sumatera Selatan yang sangat digemari.

Tidak hanya itu, banyak kalangan yang menyebut bahwa Mie Celor memiliki kemiripan dengan mie Aceh yang juga terkenal.Sajian khas ini dibuat dengan beragam bahan seperti mi, taoge, kucai, daging udang, telur dan lainnya.

Nah, bahan tersebut nantinya akan disiram dengan kuah udang yang agak kental.Rasa olahan mie ini sangat gurih dan tentu saja lezat. Selain itu, perlu diketahui bahwa Mie Celor hanya ada di Sumatera Selatan saja!

3.Otak otak Kuah Cuko

Makanan Khas Sumatera Selatan Otak-Otak Kuah Cuko Mungkin Kamu sudah familiar dengan otak-otak sebagai salah satu sajian yang cukup mudah didapatkan.Namun, pernahkah Kalian mendengar menu Otak-otak Kuah Cuko? Nah, sajian ini merupakan makanan khas Sumatera Selatan yang unik dan menggugah selera.Seperti namanya, sajian ini berupa otak-otak yang dibuat dengan bahan dasar ikan tenggiri asli.Penggunaan ikan tenggiri akan membuat otak-otak memiliki rasa yang unik.

Ditambahkan dengan rempah yang kaya, rasa otak-otak ini akan sangat istimewa.Nah, apa yang menarik dan berbeda dari menu otak-otak ini adalah penggunaan kuah cuko. Ini adalah kuah khusus yang ada di Palembang yang memiliki rasa pedas manis.


Terbit

dalam

Tags:

Comments

Tinggalkan Balasan