Halo, perkenalkan nama saya Melani Retno Cahyani. Saat ini saya masih duduk di kelas 10 tepatnya di SMK Wikrama Bogor. Hari ini, tepatnya hari Rabu, 7 April 2021. Hari ini saya belajar mengenai “Perencanaan Distribusi” di mata pelajaran Perencanaan Bisnis atau yang biasa disingkat dengan Penbis. Untuk menambah wawasan kalian mengenai perencanaan distribusi, saya akan membahas dan ngeshare yang saya dapatkan hari ini. Yuk langsung aja kita bahas!
A. Pengertian Distribusi
Distribusi produk adalah kegiatan pemasaran yang berusaha memperlancar dan mempermudah penyampaian barang dan jasa dari produsen kepada konsumen, sehingga penggunaannya sesuau dengan yang diperlakukan.
B. Saluran Distribusi
Saluran distrubusi adalah lembaga-lembaga yang memasarkan produk dari produsen ke konsumen. Pentingnya saluran distribusi lebih direkankan pada kegiatan pemilihan dan penguasaan masing-masing lembaga penyaluran. Permasalahan yang utama adalah kelancaran penyampaian dan pemindahan produk dan hak milik atas penguasaan produk tersebut, mulai dari pedagang besar, pedagang menengah, pengecer, sampai akhirnya ke konsumen.
Namun, dapat juga perusahaan langsung melakukan kegiatan distribusi produknya pada konsumen. Saluran distribusi penting karena adanya perbedaan yang menimbulkan kesenjangan antara produsen dan konsumen. Terdapat 5 perbedaan penyebab kesenjangan, yaitu :
- Perbedaan jarak geografis => Tempat pusat produksi dengan lokasi konsumen
- Perbedaan jarak waktu => Waktu produsen memproduksi dengan waktu konsumen membeli
- Perbedaan dalam jumlah => Produsen memproduksi dalam jumlah besar, sedangkan konsumen membeli dalam jumlah kecil
- Perbedaan keanekaragaman => Produsen memprodyksi prodyk khusus, namun konsumen menginginkan produk yang beranekaragam
Keberhasilan suatu perusahaan dapat memasarkan produknya dipengaruhi oleh keberhasilan saluran distribusi atau penyalurnya. Sehingga perlu dibina hubungan kerja sama antara perusahaan dengan penyalurnya, terutama untuk jangks psnjsng dan menghadapu persaingan ketat. Tujuan kerja sama prodysen dan perantara yaitu :
- Membangun loyalitas penyalur dengan rasa saling berkepentingan dalam menyukseskan pemasaran produk
- Memberikan inisiatif kepada penyalur untuk meningkatkan penjualan dan persediaannya
- Mengembangkan efisiensi pengelolaan usaha penyalur dengan membantu mengelola tenaga penjualan dari penyalur
- Penyediaan prodyk untuk memudahkan konsumen dalam menemukannya, dengan iklan, peragaan atau penempatan produk di tempat penyalur
Nah, mungkin hanys itu saja yang bisa saya share kepada teman-teman untuk menambah wawasan kalian semua. Semoga bermanfaat ya. Jika ada tambaham atau kesalahan boleh komentar di bawah ini ya! Thank uuu~~~
cr: gambar kozio.com
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.