Udah tau belum apa itu Demografi penduduk Sulawesi Tenggara?
Salam #MasBro #MbakBro
Siapa sih yang ga apa itu Sulawesi Tenggara ?
Salah satu provinsi di Indonesia yang memiliki banyak tempat wisata.
Demografi Penduduk Sulawesi Tenggara
#MasBro
Sulawesi Tenggara (disingkat Sultra) merupakan sebuah provinsi di Indonesia yang terletak bagian tenggara pulau Sulawesi dengan ibu kota Kendari.
Provinsi Sulawesi Tenggara terletak di Jazirah Tenggara Pulau Sulawesi, secara geografis terletak di bagian selatan garis khatulistiwa di antara 02°45′ – 06°15′ Lintang Selatan dan 120°45′ – 124°30′ Bujur Timur serta mempunyai wilayah daratan seluas 38.140 km² (3.814.000 ha) dan perairan (laut) seluas 110.000 km² (11.000.000 ha).
Jumlah Penduduk
Pada tahun 1990 jumlah penduduk Sulawesi Tenggara sekitar 1.349.619 jiwa. Kemudian tahun 2000 meningkat menjadi 1.776.292 jiwa dan berdasarkan hasil Survei Sosial Ekonomi Nasional Badan Pusat Statistik tahun 2005 adalah sejumlah 1.959.414 jiwa.
Dari publikasi Proyeksi Penduduk Indonesia 2010–2035 disebutkan bahwa jumlah penduduk Sulawesi Tenggara berturut-turut (dalam ribuan) 2.243,6 (2010), 2.499,5 (2015), 2.755,6 (2020), 3.003,3 (2025), 3.237,7 (2030) dan 3.458,1 (2035).
Pertumbuhan Penduduk
Laju pertumbuhan penduduk Sulawesi Tenggara selama tahun 1990–2000 adalah 2,79% per tahun dan tahun 2004–2005 menjadi 0,02%.[butuh rujukan] Laju pertumbuhan penduduk menurut kabupaten selama kurun waktu 2004–2005 hanya kota Kendari dan Kabupaten Muna yang menunjukan pertumbuhan yang positif, yaitu 0,03 % dan 0,02 % per tahun, sedangkan kabupaten yang lain menunjukkan pertumbuhan negatif.
Struktur Penduduk
Struktur umur penduduk Sulawesi Tenggara pada tahun 2005, penduduk usia di bawah 15 tahun 700.433 jiwa (35,75%) dari total penduduk, sedangkan penduduk perempuan mencapai 984.987 jiwa (20.27%) dan penduduk laki-laki mencapai 974.427 jiwa (49,73%).
Jumlah penduduk tahun 1971–2010
Tahun | 1971 | 1980 | 1990 | 1995 | 2000 | 2010 |
---|---|---|---|---|---|---|
Jumlah penduduk | 714.120 | 942.302 | 1.349.619 | 1.586.917 | 1.776.292 | 2.232.586 |
Apa kata bijak yang kau sukai?
Udah pernah cari ulasannya ga?
Coba cari di website ini?
Kalo belum ada, silahkan daftar disini.
Mau tanya? klik kekitaan.com/mauNULIS
Kesimpulan
Alhamdulillah
Akhirnya selesai juga ya.
Masih ada yangkurang tidak?
Yok mau request provinsi tentang apa?
Silahkan komen diatas ya.
Seneng bisa berbagi.
Pasti bermanfaat.
Terimakasih
Wikipedia.com dibuka pukul 20:15 WIB pada hari Senin tanggal 03Juni 2021
canva.com dibuka pukul 20: 15WIB pada hari Senin tanggal 03 Juni 2021
Kata kunci lain yang sering dicari …
Sulawesi Tenggara, Indonesia, Jumlah penduduk Sulawesi Tenggara
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.