Kata-Kata Bijak Mochtar Lubis
Salam #MasBro #MbakBro
Siapa sih yang ga kenal Mochtar Lubis?
Penulis dari Indonesia.
#MasBro Mochtar Lubis punya banyak kata-kata bijak nih. Bahasanya kita sesuaiin sama bahasa kekitaan ya.
Baca Juga : Cinta Butuh Diuji?
Kata-Kata Bijak Mochtar Lubis
- Orang Amerika itu penuh curiga pada bom atom atau bom hidrogen mereka sendiri, tidak percaya pada diri mereka sendiri, dan orang Rusia juga sama-sama saling tidak percaya antara mereka, orang Asia tidak percaya pada orang Barat, dan Barat takut dan tidak percaya pada Asia. Rasialisme di Afrika Selatan, politik kulit putih Australia, curiga bangsa asing di Indonesia dan negara-negara Asia lain, diskriminasi Negro di Amerika, ini semuanya berdasar pada tidak percaya. Karena manusia tidak percaya pada manusia, tidak percaya bahwa manusia sama manusia bisa dan harus sama-sama hidup. Si komunis begitu, si demokrat begitu, si imperialis begitu, si merdeka begitu. Semuanya sama saja.
- Jalan dalam malam hujan gerimis gelap, jalan berliku tidak habis-habisnya.
- Soalnya kini ialah menunggu. Menunggu dengan sabar. Yang mereka perlukan ialah waktu. Dengan penuh khawatir mereka melihat pada terang matahari di luar atap daun-daun kayu di atas kepala.
- Bunuhlah dahulu harimau dalam dirimu.
- Dimana ujung jalan perjuangan dan perburuan manusia mencari bahagia?
- Jika engkau besar, jangan sekali-kali kau jadi pegawai negeri. Jadi pamong praja! Mengerti? Sebab sebagai pegawai negeri orang harus banyak menjalankan pekerjaan yang sama sekali tak disetujuinya. Bahkan yang bertentangan dengan jiwanya. Untuk kepentingan orang yang berkuasa, maka sering pula yang haram menjadi halal, dan sebaliknya.
- Mata mereka silau melihat kejahatan dan dosa-dosa mereka sendiri. Mereka lebih suka menyembunyikannya dan tak melihatnya. Tak mengingatnya dan tak membukanya. Jangankan membukanya kepada orang lain, kepada diri sendiri pun, masing-masing enggan dan tak hendak mengakuinya.
- Manusia harus belajar hidup dengan kesalahan dan kekurangan manusia lain.
- Banyak orang yang takut hidup menghadapi kebenaran, dan hanya sedikit orang yang merasa tak dapat hidup tanpa kebenaran dalam hidupnya.
- Dalam hidup manusia selalu setiap waktu ada musuh dan rintangan-rintangan yang harus dilawan dan dikalahkan.
Apa kata bijak yang kau sukai?
Udah pernah cari ulasannya ga?
Coba cari di website ini?
Kalo belum ada, silahkan daftar disini.
Mau tanya? klik kekitaan.com/mauNULIS
Baca Juga : Lawan Orangtua Dengan Karya
Wuhuiii.
Akhirnya selesai juga ya.
Masih ada kata-kata bijak Mochtar Lubis yang belum masuk ya?
Silahkan komen diatas ya.
Seneng bisa berbagi.
Pasti bermanfaat.
Suka menulis?
Silahkan daftar untuk menulis chord / lirik lagunya.
Sama seperti di youtube #MasBro #MbakBro akan mendapatkan penghasilan dari views.
Mari #HIDUPdariKARYA
Mau tanya? klik kekitaan.com/mauNULIS
Sumber Tulisan
jagokata.com dibuka pukul 07.32 WIB pada hari Kamis tanggal 17 Desember 2020
Kata kunci lain yang sering dicari …
Mochtar Lubis, Penulis dari Indonesia, Kata-Kata Bijak Mochtar Lubis, kata kata harimau pendiam, puisi mochtar lubis,
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.