Jatuh dan Bangun BTS Memulai Karier hingga Go International

Grup boyband BTS (Bangtan Boys) hingga masih salah satu group idol K-Pop terpopuler di dunia. Bahkan, lagu “Dynamite” berhasil menorehkan Guinness World Record, sebagai Penonton Simultan Terbanyak untuk Video Musik di YouTube Premier dengan lebih dari tiga juta penonton bersamaan.

Grup boyband asal Korea itu memulai karirnya sejak Juni 2013 di bawah naungan agency Big Hit Entertainment. Mereka beranggotakan tujuh personel. yaitu Jin, RM, J-Hope, Suga, Jimin, V, dan Jungkook. Kehidupan boyband ternama ini selalu menarik perhatian. Salah satunya dari kisah lama grup tersebut sebelum mendulang kesuksesan.

Awal Terbentuknya BTS

Dilansir dari laman Time, pada 2010 grup BTS ternyata berawal dari duo rapper dikenal dengan Dynamic Duo. Mereka adalah RM dan Iron. Karya lagu yang mereka hasilnya diantaranya Ashes dan Love U, Hate U. Lalu Big Hit Entertainment membuka audisi untuk menambah member baru.

Line up grup ini menjadi lengkap pada pertengahan 2010, mereka adalah RM, Iron, J-Hope, Suga, Supreme Boi, dan Eleventh. Akan tetapi pada 2011, personil Eleventh, Supreme Boi dan Iron keluar dari grup. Sehingga agency menggantikan member yang keluar dengan Jungkook dan V.

Pada 2012, BTS menambahkan member BTS dengan Jin, Jimin. Nama BTS yang dikenal sebagai duo rapper kini memulai debutnya sebagai idol grup. BTS juga awalnya dinaungi oleh agensi kecil yang secara total hanya memperkerjakan 30 orang sebagai staf dengan gedung agensi yang hanya 2 lantai. Media yang diandalkan sebagai promosi adalah Youtube karena gratis dan mudah.

Rintangan yang Dihadapi BTS

Perjalanan karier BTS di dunia entertainment tidak mudah. RM dan kawan-kawan memiliki cerita rintangan masing-masing saat mengejar impian menjadi idol. Salah satunya perjuangan Suga yang telah melewati masa sulitnya. Menurut TMI News Suga berjuang secara finansial selama trainee, dan harus menjalani banyak pekerjaan paruh waktu hanya agar punya uang saku untuk beli makanan.

Saat bekerja sebagai pengantar barang, Suga sempat mengalami luka di bagian bahunya. Setelah itu, Suga memutuskan untuk berhenti menjadi trainee. Lain halnya dengan Jungkook, ia harus melawan rasa malunya selama masa trainee.

Sifat pemalu Jungkook bahkan membuatnya dievaluasi secara negatif oleh perusahaan. Sehingga Jungkook terancam untuk tidak debut bersama BTS.

Namun, Jungkook telah berhasil melewati masa- masa rasa tidak percaya dirinya dan telah menjadi anggota yang menyenangkan

Comments

Tinggalkan Balasan