13 April 2021, hari pertama puasa di bulan Ramadhan.
Marhaban Ya Ramadhan..
Halo teman-teman, apa kabar?
Bagaimana cara kalian menyambut bulan suci yang penuh berkah ini? Tentu kita sambut dengan berpuasa dan ibadah yang serius ya!
Bulan suci Ramadhan, bulan dimana kemuliaan dan keberkahan sangat melimpah. Ada banyak sekali keutamaan di bulan Ramadhan ini. Selain itu, setiap pahala yang didapat akan dilipat gandakan.
Keren bukan? Sangat rugi jika disia-siakan. Oleh karena itu, banyaklah berbuat baik di bulan ini. Lebih diperbanyak lagi ibadahnya dan terus memperbaiki diri.
Seperti biasa hari pertama puasa semua sekolah diliburkan. Begitu pun dengan sekolahku.
Lalu, bagaimana cara kalian menghabiskan waktu libur ini? Apakah dengan tidur seharian? Atau beraktivitas seperti biasa?
Masing-masing dari kita pasti berbeda-beda ya. Tapi perlu kita ingat. Jangan sampai kita menghabiskan waktu dengan percuma. Apalagi di bulan yang penuh berkah ini. Kita harus tetap semangat. Habiskanlah waktu dengan kegiatan-kegiatan positif. Itu lebih bermanfaat daripada harus menganggur atau tidur seharian. Tidurlah atau beristirahat secukupnya saja. Jangan sampai bermalas-malasan.
Semoga kita semua dilancarkan puasa nya ya, aamiin..
Tetap semangat!
Sampai jumpa lagi.
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.