Capek Yah #Aku dan Hari Ini (13)

Rabu 14 April 2021

Hari ini aku terbangun di kamar kakakku, perkenalan warna baru sama penghuni rumah. Kemarin setelah membersihkan kamar kakakku banyak sekali sampah di dapur, tapi hari ini saat aku pergi ke dapur keadaannya sudah seperti biasa. Sudah tidak ada lagi cucian kotor, tidak ada sampah. Waaah ibuku memang hebat.

Sahur hari ini masih dengan rendang. Maklum saja, ibuku membuat banyak rendang tapi kita hanya bertiga jadi awet untuk seminggu haha. Habis sahur aku tidak kembali tidur, takut kebablasan seperti kemarin dan tidak bisa mengikuti pembelajaran karena sekarang tidak libur.

Mata pelajaran Pertama adalah Perencanaan Bisnis yang diajarkan oleh Ka Reksy. Hari ini akan dilaksanakan ulangan harian. Materinya sudah ada di Google Classroom dan sudah ku rangkum juga di buku catatan, tapi tetap saja nilai ku.. ah mungkin aku kurang belajar.

Mata pelajaran kedua adalah Administrasi Umum yang diajarkan oleh Bu Shinta. Tugasnya adalah membuat powerpoint tentang komunikasi di tempat kerja dengan minimal sepuluh slide. Aku mecari-cari artikel tentang komunikasi di tempat kerja. Tapi belum selesai mencari ternyata waktu menunjukan pukul 11 dan dijadwal hari ini adalah Google Meet bersama Pa Kita.

Google meet bersama Pa Kita hari ini dapatku simpulkan dalam membuat konten diperlukan target, rencana, dan praktik supaya punya tujuan dan jalan yang jelas. Setelah selesai Google Meet aku solat zuhur kemudian kembali mengerjakan tugas Powerpoint pada mata pelajaran Bu Shinta. Selesai tugas powerpoint itu, aku mengerjakan tugas dari Ka Reksy minggu lalu yaitu menganalisis Event Organizer dan selesai pukul 4. Kemudian sekalian aku membuat jurnal, karena kalau nanti akunya terlalu malas membuka laptop kembali.

Oiya tentang tantanganku, sebenarnya hari ini sibuk sekali jadi aku gak sempat membuka social media apapun. Tapi temanku mengirimkan foto Chanyeol yang sedang wajib militer. Gapapa masih bisa ditahan, Cuma kangen aja jadi sedikit nangis hahaha.

Sampai jumpa di jurnal besok


Terbit

dalam

Comments

Tinggalkan Balasan